Pendapatan Pemerintah Di Era Pandemi Covid-19 (Studi Pada Pemerintah Daerah Di Provinsi Kalimantan Barat)

Authors

  • Elsa Sari Yuliana Politeknik Negeri Pontianak
  • Murti Puspita Rukmi Politeknik Negeri Pontianak
  • Bob Mustafa Politeknik Negeri Pontianak
  • V. Ananta Politeknik Negeri Pontianak

Keywords:

Pandemi Covid19, Pendapatan Pemerintah, Pajak Daerah, Retribusi Daerah

Abstract

Pandemi Covid-19 menerpa seluruh bangsa di dunia sejak tahun 2019 akhir hingga kini. Adapun salah satu upaya penanganan penyebaran virus Covid-19 adalah dengan pembatasan gerak manusia dengan harapan memperlambat penularan. Dengan kebijakan pembatasan gerak maka berdampak pada terhambatnya pertumbuhan perekonomian. Pergerakan perekonomian akan berdampak pada penghasilan perusahaan dan masyarakat. Hal ini yang mendasari tujuan penelitian untuk menganalisa dampak pandemi Covid-19 pada pendapatan pemerintah. Bentuk Penelitian menggunakan metode kualitatif dan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang bersumber dari laporan realisasi anggaran pemerintah daerah. Teknik pengumpulan data menggunakan studi Dokumentasi, dan Studi pustaka. Teknik analisis dengan metode analisis data deskriptif. Penelitian ini menghasilkan informasi bahwa Pandemi Covid 19 secara umum berdampak pada total pendapatan pemerintah daerah.

Downloads

Published

2021-11-23