ANALISIS POTENSI WISATA DI KAWASAN PANTAI BASELONA NAGARI KURANJI HILIR KABUPATEN PADANG PARIAMAN
Keywords:
Kawasan Pantai Baselona, potensi wisata, komponen 4A, destinasi wisataAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan memetakan potensi wisata di Kawasan Pantai Baselona Nagari Kuranji Hilir Kabupaten Padang Pariaman berdasarkan teori 4A Komponen Destinasi Wisata yaitu attraction, accesibility, amenities dan ancilary service. Masyarakat di sekitar Kawasan Pantai Baselona, Nagari Kuranji Hilir bermaksud untuk mengembangkan potensi yang ada di daerah mereka untuk dikelola menjadi sebuah destinasi wisata, namun masih terkendala dengan keterbatasan sumber daya dan fasilitas penunjang pariwisata. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode observasi, wawancara dan studi pustaka. Analisis data dalam penelitian ini bersifat induktif yang dilakukan melalui proses reduksi data, verifikasi data dan penyajian data. Data yang telah terkumpul kemudian diolah dan dianalisis dengan menggunakan teknik deskriptif . Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kawasan Pantai Baselona berpotensi untuk dirintis dan dikembangkan menjadi sebuah destinasi wisata. Masih perlu dilakukan pembenahan pada setiap komponen 4A destinasi wisata yang terdapat di daerah ini khususnya pada komponen atraksi dan amenities. Koordinasi dan sinergi dari semua unsur pentahelix pariwisata sangat dibutuhkan guna percepatan kegiatan kepariwisataan di Kawasan Pantai Baselona.
References
Badan Pusat Statistik Sumatera Barat. 2021
Cooper, Chris, John Fletcher, David Gilbert, dan Stephen Wanhill. (1993). Tourism:
Principles and Practice. London: Longman Group UK Limited.
Okazaki, E. (2008). A community-based tourism model: Its conception and use. Journal of Sustainable Tourism, 16(5), 511–529.
Setyaningsih, Wiwik. (2015). Community Based Tourism. Surakarta : Penerbitan dan Percetakan UNS.
Suansri, Potjana. (2003). Community Based Tourism Handbook . Thailand REST Project
Sukmadewi, N. P. R., Darma Putra, I. N., & Suardana, I. W. (2019). Potensi dan Pengembangan Desa Wisata Suranadi di Kecamatan Narmada Kabupaten Lombok Barat. Jurnal Master Pariwisata (JUMPA). https://doi.org/10.24843/jumpa.2018.v05.i02.p12
Suwena, I.K. & Widyatmajaya, I.G.N. (2017). Pengetahuan Dasar Ilmu Pariwisata. Denpasar: Udayana University Press.