PENERAPAN METODE TAGUCHI UNTUK OPTIMASI SETTING PARAMETER SANDBLASTING TERHADAP KEREKATAN CAT

Authors

  • Bayu Wiro Kurniawan Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya (PPNS)
  • Farizi Rachman
  • Isna Aulia Kharisma

Keywords:

Sandblasting, Kerekatan Cat, Taguchi

Abstract

Perusahaan yang bergerak di bidang industri manufaktur, khususnya dalam proses fabrikasi struktur tentunya akan melalui beberapa tahapan proses produksi. Proses produksi ini harus menghasilkan kualitas yang maksimal. Salah satunya yaitu produk yang memiliki nilai kerekatan cat yang tinggi. Oleh karena itu, penelitian ini membahas tentang optimasi hasil sandblasting untuk mengetahui pengaruh setting parameter yang tepat untuk menghasilkan nilai kerekatan cat yang optimal pada material baja A36. Penelitian ini menggunakan desain eksperimen metode Taguchi dengan matriks ortogonal L9(34) sebanyak tiga kali replikasi. Dari hasil eksperimen, parameter optimal yang dihasilkan yaitu tekanan penyemprotan 6 bar, waktu penyemprotan 30 second, dan ukuran material abrasif dengan mesh 15. Berdasarkan perhitungan Analysis of Variance (ANOVA), persentase kontribusi tekanan penyemprotan sebesar 70.10%, waktu penyemprotan sebesar 1.83%, dan ukuran material abrasif sebesar 25.42%.

References

ASTM D4541-22. (2022). Standard Test Method for Pull-Off Strength of Coatings Using Portable Adhesion Testers. West Conshohocken, PA 19428-2959. United States: ASTM International.

Bhushan, R. K. (2022). Effect of tool wear on surface roughness in machining of AA7075/10 wt.% SiC composite. International Journal of Composites Part C, 1-19.

Ishaka, F., Santoso, T. D., & Pohan, G. A. (2021). Pengaruh Ukuran Pasir pada Perlakuan Sandblasting yang Memanfaatkan Pasir Besi terhadap Wettability Baja Tahan Karat 316L. Jurnal JMMME, 9-13.

Mulyanto, T., Supriyono, & Arta, S. P. (2020). Pengaruh Perlakuan Awal terhadap Daya Rekat dan Kekuatan Lapisan pada Proses Pengecatan Serbuk. Jurnal Ilmiah Rekayasa & Inovasi, 25-32.

Pratama, R. A. & Kromodiharjo, S., 2016. Studi Eksperimen Pengaruh Tebal Cat dan Kekasaran pada Pelat Baja Karbon Rendah terhadap Kerekatan Cat dan Biaya Proses di PT. Swadaya Graha. Jurnal Teknik ITS, pp. 311-315.

Rachman, F., Karuniawan, B. W., Setiawan, T. A., & Nurkholies, P. (2020). Penerapan Metode Taguchi untuk Optimasi Setting Parameter CNC Milling Terhadap Kekasaran Permukaan Material. Jurnal Teknologi dan Rekayasa Manufaktur, 49-60.

Rachman, F., Purnomo, D. A., Fajardini, R. A., & Umami, R. R. (2021). Optimization of Surface Roughness of AISI P20 on Electrical Discharge Machining Sinking Process using Taguchi Method. Jurnal Teori dan Aplikasi Matematika, 50-59.

Rachman, F., Setiawan, T. A., Karuniawan, B. W., & Maya, R. A. (2019). Penerapan Metode Taguchi Dalam Optimasi Parameter Pada Proses Electrical Discharge Machining (EDM). Jurnal Statistika, 7-12.

Soejanto, I., 2009. Desain Eksperimen dengan Metode Taguchi. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Trijatmiko, C., Pratikno, H., & Purniawan, A. (2016). Analisa Pengaruh Material Abrasif pada Blasting terhadap Kekuatan Lekat Cat dan Ketahanan Korosi di Lingkungan Air Laut. Jurnal Teknik ITS, 231-235.

Downloads

Published

2024-01-12

How to Cite

Bayu Wiro Kurniawan, Farizi Rachman, & Isna Aulia Kharisma. (2024). PENERAPAN METODE TAGUCHI UNTUK OPTIMASI SETTING PARAMETER SANDBLASTING TERHADAP KEREKATAN CAT. Prosiding Seminar Nasional Terapan Riset Inovatif (SENTRINOV), 9(1), 1 - 9. Retrieved from https://proceeding.isas.or.id/index.php/sentrinov/article/view/1268