HUBUNGAN SOCIAL MEDIA MARKETING (INSTAGRAM) TERHADAP INTENSI PEMBELIAN ONLINE PRODUK FASHION
Keywords:
Social Media Marketing, Intensi Pembelian Online, Instagram, Online Shopping, Generasi MilenialAbstract
Saat ini terlihat bahwa trend penggunaan social media memiliki berbagai manfaat. Dengan terjadinya peningkatan pengguna social media setiap tahunnya maka, strategi e-marketing melalui social media merupakan salah satu strategi pemasaran yang dapat digunakan oleh pemasar untuk menarik intensi konsumen. Dengan begitu, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan social media marketing (Instagram) terhadap intensi pembelian online produk fashion. Penelitian ini menggunakan metode penelitian korelasional dengan pendekatan kuantitatif dan menggunakan teknik pengambilan purposive sampling. Pengumpulan data terhadap 100 responden dari penduduk kelurahan Pusaka Rakyat-kab.Bekasi melalui penyebaran kuesioner secara spesifik kepada generasi milenial dengan kelahiran antara tahun 1990 s.d 2005 yang pernah melakukan pembelian online produk fashion. Persamaan regresi pada penelitian ini adalah Y = 12,912+0,614X. Hasil uji regresi linear sederhana tersebut membuktikan adanya arah pengaruh yang sama antara social media marketing (Instagram) terhadap intensi pembelian online produk fashion. Nilai koefisien korelasi antara variabel social media marketing (Instagram) dengan variabel intensi pembelian online yaitu sebesar 0,740, berarti bahwa nilai tersebut menunjukkan adanya korelasi yang tinggi. Nilai R2 yang diperoleh sebesar 0,547 atau 54,7%. Dengan demikian Ha diterima dan Ho ditolak, atau dapat disimpulkan bahwa variabel social media marketing memiliki hubungan positif dan berpengaruh secara signifikan terhadap variabel intensi pembelian online produk fashion.
References
Gunelius, Susan. (2011). 30 Minutes Social Media Marketing. United States. Mc Graw Hill
Haliyani, Fadilah Putri. (2018). “Pengaruh Social Media Marketing Terhadap Purchase Intention pada Starbucks Indonesia (Studi pada Pengakses Akun Instagram @Starbucksindonesia)”. Dalam Jurnal Ilmiah Mahasiswa FEB Universitas Brawijaya Vol 7, No 1. (2018). Malang
Sulaeman, Dede. (2018). “Faktor Penentu Keputusan Konsumen Indonesia Memilih Tempat Belanja Disebuah E-Commerce (Theory of Planned Behavior)”. Dalam Jurnal JDM, Vol. I No. 02. (September 2018). Jakarta
Kemp, Simon. (2020). Digital 2020: Indonesia. Dalam: Datareportal https://datareportal.com/reports/digital-2020-indonesia di akses pada 9 Mei 2020
Yogi, Andra. (2020). Jenis-Jenis Produk Jualan Online Terlaris di Tahun 2020. Dalam: Cepatlakoo https://cepatlakoo.com/jenis-jenis-produk-jualan-online-terlaris/ diakses pada 9 Mei 2020